Wisata Embung Nglanggeran Gunung Kidul Yogyakarta

 Wisata Embung Nglanggeran Gunung Kidul Yogyakarta

Instagram.com/jogjakartaid

Buat kamu yang berjiwa muda dan mengaku romantis, rasanya belum lengkap kalau kamu belum pernah berkunjung ke Embung Nglanggeran. Tempat wisata di Jogja ini adalah sebuah danau buatan yang cantiknya bakal bikin kamu bersyukur banget udah dilahirkan ke dunia fana ini. 

Emang betul kok, Embung Nglanggeran ini emang bisa memanjakan matamu dengan panorama alam yang keren banget. Lokasinya berada di punggung Gunung Api Purba Nglanggeran. Kabarnya, danau buatan ini tercipta karena adanya sebuah bukit yang dipotong dan disulap jadi telaga buatan. Ajaib, ya. Nggak kebayang segede apa pisau buat motongnya.

Harga Tiket masuk 10rb/org (domestik) + 2rb parkir sepeda motor dan 5rb untuk mobil pribadi. Kalau kamu ingin perjalananmu lebih praktis dan terasa privat, pesan juga rental motor di jogja untuk mengantarmu ke Embung Nglanggeran. 

Tempat wisata ini berlokasi di Nglanggeran, Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, D.I Yogyakarta

Subscribe to receive free email updates: